Jelaskan mekanisme peredaran darah pada manusia?
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban diahviolin
Mekanisme peredaran darah pada manusia dilakukan dengan jantung yang memompa darah sehingga darah mengalir melalui pembuluh darah. Alur peredaran darah manusia ini ada dua yaitu:
Siklus Peredaran Darah Besar berlangsung dengan urutan:
bilik kiri -> aorta -> arteri -> tubuh -> vena -> serambi kanan
Siklus Peredaran Darah Kecil berlangsung dengan urutan:
bilik kanan -> arteri pulmonalis -> paru-paru -> vena pulmonalis -> serambi kiri
Pembahasan:
Darah dapat beredar di tubuh karena adanya jantung yang memompa darah secara terus menerus. Peredaran darah yang dipompa jantung ini terdiri dari Siklus Peredaran Darah besar dan Kecil.
Siklus Peredaran Darah Besar adalah dari jantung ke seluruh tubuh. Tujuan dari siklus ini adalah memompa darah bersih dari jantung yang kaya oksigen, ke seluruh tubuh untuk mengedarkan oksigen yang digunakan untuk metabolisme.
Kemudian setelah oksigen diserap oleh sel tubuh, darah menjadi kotor dan dipimpa balik ke jantung.
Siklus Peredaran Darah Kecil adalah peredaran darah antara jantung dan paru-paru. Tujuan dari siklus ini adalah memompa darah kotor menuju ke paru-paru.
Di paru-paru, darah kotor ini akan menyerap oksigen, dan membuang karbon dioksida, melalui pertukaran gas di alveolus pada paru paru, sehingga menjadi darah bersih.
Pelajari lebih lanjut pemompaan darah oleh jantung di: brainly.co.id/tugas/13077645
Pelajari lebih lanjut fungsi sistem peredaran darah pada manusia di: brainly.co.id/tugas/1587826
Pelajari lebih lanjut tentang sistem peredaran darah di: brainly.co.id/tugas/8299539
-------------------------------------------------------------------------------------
Detail Jawaban
Kode: 6.4.2
Kelas: VI
Mata pelajaran: Biologi
Materi: Perkembangan Makhluk Hidup
Kata kunci: Siklus Peredaran Darah